Kamis, 11 Februari 2016
Home »
Smartphone
» Smartphone Android dari 74 Perusahaan Dunia kini Disertai dengan Aplikasi Milik Microsoft
Smartphone Android dari 74 Perusahaan Dunia kini Disertai dengan Aplikasi Milik Microsoft
Microsoft semakin melebarkan sayap bisnisnya di segmen aplikasi smartphone. Smartphone Android dari sebanyak 74 perusahaan dunia pun kini bakal dilengkapi dengan aplikasi milik Microsoft. Termasuk di antaranya adalah produsen smartphone Android ternama dunia seperti Acer, Asus, LG, Samsung ataupun Sony.
office android
Keberadaan aplikasi Microsoft dalam smartphone Android ini bukanlah sebuah hal yang baru. Pada tahun lalu, Microsoft juga telah mempunyai kesepakatan serupa dengan para produsen smartphone Android. Namun pada saat itu, mereka hanya bekerjasama dengan sebanyak 31 vendor smartphone.
Dengan adanya aplikasi Microsoft secara default pada smartphone Android, tentunya hal ini pun bakal memberi kemudahan untuk para pemilik ponsel. Mulai dari aplikasi Office, OneDrive, Skype ataupun aplikasi milik Microsoft lainnya bisa digunakan secara langsung tanpa harus melakukan proses download terlebih dahulu.
Para produsen smartphone tentu saja mempunyai pertimbangan tersendiri kenapa mereka bersedia memberikan ruang kosong untuk Microsoft. Terlebih lagi Microsoft dikenal sebagai pemilik dari sistem operasi Windows 10 Mobile yang notabene merupakan kompetitor dari Android. Alasan itu tak lain adalah karena para produsen smartphone ingin menghindari adanya tuntutan hak paten dari Microsoft yang terdapat pada OS Android.
0 komentar:
Posting Komentar